Cara menghilangkan navbar/navigasi bar blogspot

navbar blogspot, navbar blogger, navbar blog

Sudah pada tau kan apa navigasi bar/navbar di blog? Ya, itu lho sebuah navigasi default dari blogger yang biasanya berisi search box, tombol sign in, sign out dan lain sebagainya yang biasanya terletak di bagian paling atas dari sebuah blog yang menggunakan template asli dari blogger. Keberadaan sebuah navbar blog memang kadang tidak begitu diperlukan, oleh karena itu banyak para blogger yang menyembunyikannya. Kecuali jika mereka tidak menggunakan template asli blogger, biasanya keberadaan sebuah navbar blog sudah tersembunyi secara otomatis. Lalu kenapa harus disembunyikan? Tidak dihilangkan saja? Sobat pastinya tau kalau blogger dan Google itu punya aturan yang disebut TOS (Terms Of Service) dan navbar blog ini masuk dalam aturan tersebut bahwa bagian yang satu ini tidak boleh dihilangkan. Bisa-bisa kena hukuman Google. Sobat pastinya nggak mau kan? Hehe.. dan pastinya sobat ingin blog nya disayang sama si mbah. Ohya, saya punya suatu posting salah satu cara agar blog kita disayang sama si mbah. Baca aja: Cara mencegah duplikat konten di blog. Kembali ke permasalahan awal, cara menyembunyikan navbar blog. Lantas bagaimana cara menyembunyikan navigasi bar blog kita? Gampang, berikut caranya..

1. Masuk ke dashbor blog sobat.
2. Klik Template >> Edit HTML >> Lanjutkan (jangan lupa centang Expand Template Widget).
3. Cari kode berikut:
]]></b:skin>
4. Taruh kode di bawah tepat di atas kode nomor 4
#navbar-iframe {
height:0px;
visibility:hidden;
display:none;
}
5. Simpan template sobat.

Akhirnya selesai juga tutorial mengenai cara menyembunyikan navbar blog. Semoga bermanfaat..

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates